Hasil Rekapitulasi KPU, Prabowo-Gibran Unggul di Kota Ternate

Pasangan Presiden dan Wakil Presiden Nomor Urut 2 Prabowo-Gibran. Foto; Istimewa

FALAKATAKPU Kota Ternate telah selesai melaksanakan rekapitulasi suara. Hasilnya, pasangan Presiden dan Wakil Presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka unggul dari pasangan lainnya.

Berdasarkan hasil rekapitulasi yang dilakukan KPU Kota Ternate yang tersebar di 8 kecamatan pasangan Prabowo-Gibran unggul dengan perolehan suara sebanyak 61.414.

Sementara pasangan nomor urut 1 Anies Rasyid Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) memperoleh sebanyak 41.279. Adapun pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo-Mahfud MD meraih sebanyak 4.988 suara.

Berdasarkan rincian per kecamatan, Prabowo-Gibran juga masih unggul, alias mereka menang di setiap kecamatan, seperti di Kecamatan Pulau Ternate, Prabowo-Gibran unggul dengan 3.680 suara.

Sementara pasangan Presiden dan Wakil Presiden Anies-Muhaimin meraih suara 1.563 dan pasangan Ganjar-Mahfud hanya kebagian 213 suara. Kemudian di Kecamatan Ternate Selatan pasangan Prabowo-Gibran unggul dengan 19.160 suara. Untuk Anies-Muhaimin 15.395 suara, dan Ganjar-Mahfud sebanyak 1.655.

BACA JUGA: KPU Kota Ternate Gelar Rapat Pleno Rekapitulasi Suara Pemilu 2024

Di Kecamatan Ternate Utara, Prabowo-Gibran meraih 14.928 suara, sementara Anies-Muhaimin mendapat 9.965 suara. Adapun Ganjar-Mahfud memperoleh 904 suara.

BACA JUGA: Update Hasil Sementara DPD Dapil Maluku Utara, Sultan Ternate Tembus 35 Ribu Suara

Untuk di Kecamatan Moti, Prabowo-Gibran memetik 1.364 suara. Tak berbeda jauh dengan pasangan nomor urut 1 Anies-Muhaimin yang mendapat 1.322. Sementara pasangan nomor urut 3 Ganjar-Mahfud mendapat 53 suara.

Adapun Kecamatan Pulau Batang Dua, Prabowo-Gibran unggul telak dengan meraih 1.137 suara. Anies-Muhaimin sendiri hanya mendapatkan 98 suara. Ganjar-Mahfud sebanyak 448 suara.

Kecamatan Ternate Tengah pasangan Prabowo-Gibran meraih 15.841 suara, Anies-Muhaimin 11.119 suara, sementara Ganjar-Mahfud sebanyak 1.497 suara.

Kecamatan Pulau Hiri, pasangan Prabowo-Gibran mendulang 1.254 suara, sementara Anies-Muhaimin mendapatkan 477 suara, adapun pasangan Ganjar-Mahfud sebanyak 73 suara.

Adapun di Kecamatan Ternate Barat, Prabowo-Gibran unggul dengan perolehan 4.050 suara, Anies-Muhaimin 1.340 suara, dan Ganjar-Mahfud 145 suara.(*)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan