Falakata.com-Akhirnya mantan wakil bupati Kabupaten Kepulauan Sula Zulfahri Abdullah Duwila bergabung dengan paslon bupati dan wakil bupati, Fifian Adeningsi Mus dan M. Saleh Marasabesy (FAM-SAH) di pilkada 27 November 2024 mendatang

Berdasarkan penelusuran reporter Falakata.com, Rabu (4/09/2024) menemukan data suara kemenangan antara Zulfahri dan Fam-Sah pada pilkada tahun 2020 lalu.

Ternyata, ketika figur tersebut bersatu maka, jumlah suara kemenangan paslon Fam-Sah sudah di angka puluhan ribu.

Buktinya, suara Zulfahri pada pilkada tahun 2020 sebanyak 14.813 suara atau 28.2 persen.

Sementara, suara Fam-Sah berjumlah 20.119 atau 38.2 persen.

Dengan begitu, total suara Fam-Sah dan Zulfahri sebanyak 34.932.

Sedangkan, Hendrata Thes hanya di angka 17.691 suara. Maka sudah tentu, dalam pengamatan media ini, bisa dibilang Hendrata Thes bakal kalah jika di amati berdasarkan presentasi angka suara kemenangan di pilkada 2020 lau yang . (**)

Liputan: Tim 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan